Jumat, 27 Juni 2008

JUALAN RITEL ATAU GROSIR,PELUANGNYA SAMA BESAR

Salah satu cara dalam mengembangkan sebuah usaha adalah dengan konsentrasi atau fokus terhadap ceruk pasar yang dibidik.Mau fokus melayani konsumen ritel atau melayani penjualan grosir.Atau mau membidik kedua segmen pasar tersebut.Walaupun tidak mudah untuk bisa melayani kedua pasar yang berbeda tersebut,tetapi banyak juga yang bisa melakukanya,semisal pusat perkulakan Makro.Walaupun cenderung untuk grosir tetapi banyak juga konsumen ritel yang menikmati konsep yang dipakai Makro.
Tetapi bila tidak bisa,kita bisa fokus kepada salah satu,antara ritel atau grosir.Karena strategi yang digunakan juga biasanya berbeda.

Salah satu kelebihan dari segmen ritel,biasanya keuntungan yang didapat lebih besar perjenis produknya dibanding melayani grosir tetapi harus menyediakan jenis barang yang beragam serta membutuhkan tempat yang lebih luas.

Sedangkan untuk grosir,walaupun keuntungan lebih kecil tetapi biasanya per sekali transaksi jumlahnya langsung besar tidak seperti ritel.Dari sisi permodalan,untuk pemain grosir biasanya membutuhkan modal yang lebih besar walaupun tidak selalu.

Bila mempunyai akses ke produsen atau bisa juga dengan memproduksi sendiri,jualan grosir bisa menjadi pilihan.Untuk jualan grosir lebih ideal bila membuka kios di pasar-pasar pusat grosir seperti pasar Tanah Abang,pasar jatinegara, atau bila tidak buka di pasar grosir,harus berani mengeluarkan biaya iklan untuk mencari agen dan memperkenalkan produk kita kepada konsumen.

Banyak pedagang di Tanah Abang yang memproduksi sendiri produk yang dijual tetapi tidak sedikit juga yang menjalin kerjasama dengan produsen bahkan ada yang produksinya di Cina.Walaupun kios dan tempat jualannya kecil tetapi banyak sekali pedagang di Tanah Abang yang mempunyai omset milyaran perbulan.Bahkan ada seorang pedagang grosir mukena di Tanah Abang yang kiosnya tidak lebih 2x3 tetapi dapat order 24 Milyar tahun ini untuk dikirim ke Malaysia dan Singapura,belum lagi untuk pasar lokal.Itulah kedahsyatan berjualan grosir di pusat grosir terbesar di Asia Tenggara ini.

Dan banyak juga yang bisa menuai kesuksesan berjualan grosir dengan memanfaatkan kekuatan iklan di media majalah,seperti yang dilakukan oleh beberapa merk yang sudah familiar dikalangan ummat muslim seperti;Rabbani,Dannis,Permata,Sik Clothing,Nun,Qirani,Zoya,Lamara,Pasmira,Toyusin,dan lain sebagainya.Sebagian besar memanfaatkan kekuatan jaringan lewat sistem keagenan dan mengedukasi konsumen dengan rutin berpromosi di beberapa majalah.Atau bisa juga dipercepat dengan memanfaatkan sinetron atau film untuk mengenalkan produk seperti yang dilakukan banyak merk seperti: C59,Cardinal,Ie-Be,Carvil,Dannis,Rabbani,dan lain sebagainya.

Bila kita memilih berjualan ritel,tempat yang paling ideal tentunya dipusat keramaian.Bisa di pasar tradisional,pusat perbelanjaan atau mall,di sekitar kampus atau sekolahan,dipusat pertokoan,bisa juga di kaki lima dan lain sebagainya.

Untuk konsumen ritel biasanya lebih senang bila produk yang kita jual bervariasi dan banyak pilihan,baik dari segi merk,model,warna.Jadi kita harus menyediakan variasi produk yang banyak bukan volume atau jumlah produk perjenis yang banyak seperti yang harus dilakukan pedagang grosir.

Misalnya kita berjualan kaos oblong dengan brand toko,ISTANA OBLONG.Idealnya kita menyediakan ratusan atau bahkan ribuan model kaos oblong yang berbeda dengan banyak pilihan merk,ukuran dan warna walaupun stok masing-masing model hanya 3-6 potong akan lebih baik dan disukai konsumen dari pada kita hanya punya 25 model kaos dengan stok permodel 100 kodi.Contoh yang pertama lebih ideal untuk jualan ritel sedang contoh yang kedua lebih bagus bila jualan grosir.

Mau memilih jualan ritel atau grosir,tidak ada yang salah atau benar tetapi harus menyesuaikan diri dengan potensi yang ada,seperti permodalan,SDM,networking dan lain sebagainya.Masing-masing menyimpan potensi yang luar biasa besar dan insya Allah bisa menjadi jalan kesuksesan kita dari sisi finansial.

Masih banyak yang harus diperhatikan ketika mau berjualan ritel maupun grosir,tetapi yang terpenting adalah segera memulai ACTION untuk mencapai apa yang Anda impikan dan ketika peluang itu datang,Anda sudah siap menyambutnya,bila tidak,maka setiap peluang datang akan direbut oleh orang lain.Anda tidak mau jadi penonton terus kan...?.

Salam sukses selalu....

By;Mukhlis,owner BM.Raihan

0 komentar: